Sabtu, 19 Maret 2016

Kufur Nikmat dan Kufur ayat-ayat Allah Apakah Sama ?

Assalamu alaikum pak ustadz samakah beratnya kufur akan nikmat allah sama kufur akan ayat2 allah. Tksh. 

jawaban : "syukur itu mengingat-ngingat nikmat dan menampakkannya, lawannya adalah kufur yaitu melupakan nikmat dan menutupinya" syukur itu ada 3 yaitu syukur dengan Hati dg cara mengingat yg memberi nikmat, 2. Syukur dengan lisan yaitu memuji yg memberi nikmat, dan syukur dengan anggota badan yaitu memberikan balasan yang sebanding dengan apa yang diterimanya" nikmat itu bermacam2 dan yang paling berharga adalah nikmat iman dan nikmat Islam, jika seseorang mengkufuri atau melupakan dan menutupi Nikmat Iman maka dosanya lebih berat dibanding jika dia hanya mengkufuri nikmat sehat atau semisalnya.. Iman, Islam, Allah, Rasul dan Ayat-ayat-Nya adalah nikmat yang besar


"Kufur artinya menutup sesuatu, kufur nikmat adalah Menutupi nikmat dengan tidak mensyukurinya, dan kekufuran yang paling besar adalah menentang kemahaesaan Allah atau menentang syariat atau menentang Kenabian, termasuk ayat-ayat Allah,

Tidak ada komentar: